membuat kopi susu

Cara Membuat Kopi Susu Ala Warkop
Kopi sudah menjadi minuman penangkal ngantuk paling nikmat,apalagi jika saat
malam hari.


Banyak orang-orang yang memilih kopi sebagai minumannya umtuk
menemani pada malam hari,entah itu untuk kerja lembur,ronda malam,nonton bola
sampai berbincang dengan teman.


Kopi dinikmati saat pagi hari,ia biasanya digunakan
untuk menemani mengawali hari-hari seorang perkerja. K
opi yang mengandung kafein
membuat siapapun yang meminumnya akan terjaga,meningkatkan konsentrasi dan
mengatasi ngantuk, maka dari itu tidak heran jika kebanyakan orang di dunia ini gemar
meminum kopi saat waktu sarapan pagi.


Kopi Yang Disukai Banyak Orang

Kopi diketahui banyak digemari orang-orang, tidak heran pula
banyak gerai-gerai kopi yang sukses menjual kopi bermerek ataupun racikan
buatan sendiri,biasanya kamu dapat membeli kopi instant dalam bentuk sachet di toko,swalayan
dan online shop.


Namun jika kamu tidak mau ribet membuat kopi,maka kamu dapat
langsung mengunjungi tempat yang menyediakan minuman kopi jadi.


Kamu dapat menemukan kopi yang sudah jadi di gerai
kopi,caffe,rumah makan,angkringan dan warkop, soal varian kopi yang ditawarkan
setiap kedai berbeda-beda dan soal rasa akan berbeda dan tergantung lidah
para penikmat kopi.


Salah satu kopi yang diminati oleh penikmat kopi adalah kopi
susu, umumnya dijual di warkop-warkop yang ada di Indonesia, kopi susu sendiri
merupakan perpaduan antara kopi dengan susu kental manis varian putih yang
dicampur kedalam gelas.


Tentang Kopi Susu

Kopi susu adalah minuman khas Indonesia yang sangat populer di kalangan masyarakat. Kopi susu sangat terkenal dengan cita rasa yang khas, aroma yang harum, serta kelezatan yang membuat penikmatnya ketagihan. 


Sebagai penyuka kopi susu, kita pasti tahu bahwa ada berbagai jenis kopi susu yang dapat kita nikmati, mulai dari kopi susu hitam, kopi susu pahit, hingga kopi susu manis.


Cara Membuat Kopi Susu Ala Warkop

Langsung saja, sesuai dengan judul artikel ini, berikut ini adalah cara membuat kopi susu ala warkop.


Sebelum memulai membuat kopi, kita persiapkan dulu beberapa bahan dan alat yang digunakan dalam membuat kopi susu ini :


Bahan Dan Alat :

1. Air I satu gelas

2. Kopi Arabica I 3 sendok makan

3. susu putih kental I secukupnya

4. Panci I 1

5. Gelas l 1

Setelah selesai mempersiapkan, kita lanjut membuat kopi susu.


Langkah-Langkah :

1. Masukan satu gelas air ke dalam panci

2. Nyalakan kompor dan tumpangkan panci diatas kompor

3. Ketika air sudah mendidih,masukan tiga sendok kopi bubuk

4. Aduk kopi selama 30 detik

5. Setelah 30 detik lalu matikan kompor dan tunggu 2 menit

6. Sambil menunggu,tuang susu kental manis kedalam gelas
sekiar 1/6 atau secukupnya

7. Jika sudah 2 menit,lalu saring ampas kopi dan tuang air
dari ampas kopi ke dalam gelas

8. Aduk kopi sampai tercampur dan kopi susu ala warkop siap
dinikmati.


Penutup

Cukup sekian untuk tutorial cara membuat pada artikel ini, apabila ada kesalahan dalam artikel dan apa yang di informasikan pada artikel ini, terkesan tidak membantu kamu. Maka kami memohon maaf dan terima kasih telah mengunjungi Garis Realita karena artikel ini.


Referensi :

https://www.youtube.com/watch?v=ORRm8hpRGUg

https://pixabay.com/id/photos/kopi-susu-tangan-menuangkan-1867429/

Wikipedia

GARIS

Garisrealita adalah Blog yang membagikan seputar handhone tips dan trick

Bagikan:

Tags:

Tinggalkan komentar